Powered by Blogger.

Cara Memperbaiki Flashdisk Write Protected Secara Mudah

Cara Memperbaiki Flashdisk Write Protected Secara Mudah - Pada masa kini telah banyak merk-merk USB Flashdisk terbaru bermunculan, mulai dari kapasitas kecil hingga mencapai 16GB dan 32GB. Flashdisk merupakan sebuah alat yang dapat membantu manusia untuk menyimpan data-data penting agar tidak terhapus atau hilang, khususnya buat para mahasiswa dan pekerja kantor yang tidak terlepas dari komputer dan laptop. merk dari USB flashdisk sendiri sangat banyak, mulai dari Toshiba, Kingston, A-Data, HP, Sandisk, Sony dan lain-lain. 

cara memperbaiki flashdisk rusak write protected

Bagi pengguna dari USB Flashdisk mungkin pernah mengalami dimana Flashdisk rusak terkena write protected. Apa yang menyebabkan Flashdisk terkena write protected (WP) ? write prorected sendiri disebabkan pengguna tidak melakukan eject atatu safety remove flashdisk sebelum mencabut flashdisk dari Laptop atau PC. bagi anda yang mengalami masalah yang demikian, cobalah solusi berikut ini untuk mengatasinya.

Solusi Mengatasi Flashdisk Write Protected 

1. Silahkan pasangkan Flashdisk pada PC atau Laptop anda
2. Setelah Flashdisk terdeteksi tekan tombol "Windows + R" dan ketikan REGEDIT
3. Setelah itu akan di arahkan ke Registry editor
4. Kemudian tekan tombol Ctrl + F dan ketik write protected, lalu ok

cara memperbaiki flashdisk rusak

5. Setelah file penyebab masalah ketemu, hapus file tersebut dan FD anda akan terbebas dari write protected.

Jika cara tersebut belum bisa, anda bisa melakukan Format Flashdisk melalui save mode dengan cara berikut ini.

1. Lakukan Restart pada PC/Laptop dan tekan F8 ketika proses Booting.
2. Pilih save mode dan lakukan format flashdisk.

Itulah dia beberapa solusi terbaik yang dapat anda coba untuk mengatasi masalah pada flashdisk anda. dengan mencoba tutorial di atas semoga FD anda kembali normal dan dapat bekerja dengan baik.
0 Komentar untuk "Cara Memperbaiki Flashdisk Write Protected Secara Mudah"

Back To Top